Ops Patuh Krakatau 2025, Jajaran Polres Lampung Utara Pasang Banner Himbauan

oleh -88 Dilihat
oleh
Oplus_0

HUD HUD NEWS.CO

Lampung Utara – Dalam upaya meningkatkan kesadaran berlalu lintas sampai ke Desa-desa, jajaran Polres Lampung Utara melakukan pemasangan banner di berbagai lokasi strategis di wilayah Kabupaten setempat, Selasa (15/7/25).

Kegiatan ini merupakan langkah konkret untuk menyampaikan pesan penting mengenai keselamatan dan kepatuhan di jalan raya kepada masyarakat dalam rangka Operasi Patuh Krakatau 2025.

Kapolres Lampung Utara AKBP Deddy Kurniawan melalui Kasi Humas AKP Budiarto menjelaskan, pemasangan banner dilakukan di titik-titik yang ramai dilalui oleh pengguna jalan, seperti persimpangan utama, area pasar, dan dekat sekolah. Setiap banner dirancang dengan desain menarik yang mencantumkan informasi penting.

“Pesan-pesan ini bertujuan untuk mengingatkan pengendara akan tanggung jawab mereka dalam menjaga keselamatan berlalulintas,” ujarnya.

Lanjutnya, kegiatan ini juga merupakan bagian dari strategi edukasi yang lebih luas. Dengan adanya visual yang mencolok dan mudah dipahami, diharapkan informasi tersebut dapat menjangkau seluruh lapisan masyarakat, mulai dari pengendara motor, mobil, hingga pejalan kaki.

“Dengan pemasangan banner ini, kami ingin mengedukasi masyarakat bahwa keselamatan di jalan raya adalah tanggung jawab kita bersama,” katanya.

Melalui sosialisasi yang berkesinambungan, kami berharap dapat mengurangi angka pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas.

Polres Lampung Utara berkomitmen untuk terus melakukan upaya proaktif dalam menciptakan budaya berlalu lintas yang lebih baik.

Dengan harapan, masyarakat akan semakin sadar dan patuh terhadap aturan yang ada, sehingga Operasi Patuh Krakatau 2025 dapat berjalan dengan sukses dan aman bagi semua pengguna jalan.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.