Ini Penjelasan Dinas PUPR Way Kanan Mengenai Peningkatan Jalan Mardec-Sungsang

Hudhudnews.co, Way Kanan – Mengenai Proyek peningkatan Jalan Mardec – Sunsang, yang berasal dari Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) 2019 Kabupaten Way Kanan. Yang terletak di Kampung Gunung Sangkaran, Kecamatan Blambangan Umpu, Kabupaten Way Kanan. Diketahui Proyek tersebut dimenangkan oleh CV Buay Bangsawan yang memiliki nilai panggu sebesar Rp1.499.831.305,91.

Diketahui proyek peningkatan jalan tersebut menuai komplik dikalangan masyarakat setempat, yang mana masyarakat menilai pekerjaan peningkatan jalan tersebut yang baru selesai hitungan bulan sudah mengalami kerusakan yang parah dibeberapa titik.

Untuk memastikan informasi dari masyarakat tersebut, hudhudnews.co melakukan Investigasi dilapangan, dan dari hasil yang didapat dilapangan terlihat peningkatan jalan Mardec- Sungsang yang dikeluhkan masyarakat setempat. Ternyata telah diperbaiki oleh CV Buay Bangsawan.

Ditemui diruang kerjanya Kabit Bina Marga PUPR Way Kanan. Anggra Hayudanata, membenarkan adanya pengaduan dari masyarakat setempat mengenai permasalahan peningkatan jalan Mardec-Sungsang.

“Ya, benar masyarakat mengadukan temuan mereka kepada kami. Mengenai peningkatan jalan Mardec-Sungsan, yang baru selesai dibangun beberapa bulan telah mengalami kerusakan di beberapa titik. Dari hasil penggaduan masyarakat tersebut, tim langsung turun ke lapangan untuk melihat kebenaran nya,” ungkapnya.

Dari hasil temuan tim dilapangan, didapati ada beberapa titik ruas jalan yang mengalami kerusakan sesuai penggaduan masyarakat setempat. Dari hasil temuan itu, kami langsung memanggil pihak rekanan selaku pemenang tender proyek tersebut, dalam hal ini CV Buay Bangsawan, lanjut Anggra.

“Selanjutnya kami memerintahkan kepada pihak rekanan untuk melakukan perbaikan jalan di beberapa titik yang rusak. Dan pihak rekanan pun melakukan perbaikan kerusakan jalan tersebut,” terangnya.

Anggra menambahkan, Tim kembali memeriksa hasil perbaikan pekerjaan tersebut. Dari hasil pemeriksan tim, pekerjaan tersebut telah layak lolos Provisonal Hand Over (PHO).

“Jadi untuk peningkatan jalan Mardec-Sungsang tidak ada masalah. Dikarenakan kerusakan jalan tersebut telah diperbaiki dan telah selesai,” tutupnya. (Sandi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *