Daerah  

Satgas Covid-19 Lampura Keluhkan Gaji di  BPBD Lampung Utara. 25 Hari Kerja di Bayar 16 Hari

Hudhudnews.co Lampung Utara -Berawal dari inisial Sp, salah satu petugas satgas covid-19 Lampung Utara menghubungi awak media agar dapat datang ke PMI, karena ada keriuhan perihal gaji satgas covid 19
Sehingga awak media datang ke ke PMI yang berada di jalan jenderal Sudirman kabupaten Lampung Utara
1 Juli 2022.

Setelah sampai di PMI,terlihat telah berkumpul anggota satgas yang berasal dari 7 instansi, mereka menceritakan serta mengeluhkan gajih operasional dari 25 hari kerja tetapi hanya di bayar 16 hari saja.

Sp dan kawan – kawan juga menjelaskan Ada 7 instansi yang bertugas, tiap instansi menurunkan 6 orang personil jumlah keseluruhan dari 7 instansi yang bertugas adal 42 orang, Untuk gaji per hari dalam satu orang petugas Rp 65.000.
Sehingga semestinya per hari tiap Instansi mendapatkan 455.000 dan jika dikalikan 25 hari kerja maka total Rp 11.375.000 dan di kalikan 7 instansi maka totalnya Rp 79.635.000.
tetapi gaji yang akan di bayar hanya 16 hari kerja Rp.50.690.000
Sehingga yang 9 hari tidak dibayar Rp.
28.675.000.
Hal tersebut yang membuat beberapa anggota satgas covid-19 Kabupaten Lampung Utara merasa tidak puas dan tidak terima dengan gaji yang hanya 16 hari saja yang diberikan oleh Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) kabupaten Lampung Utara.

” Bang, kami bekerja 25 hari Tetapi gaji kami hanya dibayar oleh BPBD Lampung Utara hanya 16 hari saja, per hari gaji untuk satu orang itu 65.000,
Ada 7 instansi yang bertugas dalam satgas covid 19 untuk di Kabupaten Lampung Utara ini
Setiap instansi menurunkan 6 anggota nya.jelas Sp
Lanjutnya kembali, harapan nya gaji kami harus dibayar full 25 hari, walaupun dalam suasana cuti tetapi kami ditugaskan on call , tahun kemarin gaji on call kami itu dibayar kok tahun ini tidak dibayar ada apa.keluh SP dan kawan2.

Masih dihari yang sama Wartawan muda datang ke BPBD Lampung Utara guna Konfirmasi kejelasan prihal Gaji Satgas Covid-19 Lampura, tetapi Pak Rony tidak ada di Tempat, menurut setap beliau sedang ke balam mengantarkan anaknya Tes.
untuk setap yang ditemui enggan memberikan keterangan.
Sehingga Rony belum bisa di konfirmasi sampai berita ini di tayangkan.

” Pak Roni tidak ada Bang, beliau sedang ke Balam mengantarkan anaknya tes, kami tidak bisa memberikan keterangan karena takut salah dalam penyampaian.ujar setaf.

: Defri Ajoi LU

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *